Pages

Senin, 02 April 2012

Dampak Positif Dan Negatif Dari Efek Demam Korea



Kami akan membahas tentang fenomena demam korea yang sedang melanda masyarakyat Indonesia mulai dari remaja bahkan orang tua. Budaya korea yang akhir-akhir ini lagi happening di Indonesia memiliki berbagai tanggapan, baik positif maupun negatif. 


Masyarakat menyukai budaya korea, hampir semua channel televisi atau media massa memuat mengenai korea. Mulai dari film korea, lagu / musik korea, boyband atau girlband korea dan artis/aktor korea. Umumnya masyarakat khususnya remaja perempuan menyukai budaya korea karena artis korea itu sendiri tampan dan cantik. 

Masyarakat ketika ditanya lebih menyukai film produksi indonesia atau produksi korea, mereka kebanyakan akan menjawab lebih menyukai film produksi korea. 

Bahkan dari film atau drama korea itu, mereka jadi ingin meniru gaya hidup yang ada dalam drama korea itu karena menurut mereka apa yang ada dalam budaya korea itu adalah sesuatu yang mengagumkan dan sering mereka sebut “keren” . gaya hidup dalam korea cenderung bebas dan tidak sesuai denga citra masyarakat Indonesia pada umumya. Masyarakat Indonesia cenderung latah dengan segala hal yang sedang happening di dalam negeri seperti demam korea ini. 

demam korea yang masuk ke Indonesia memiliki beberapa dampak, baik dampak positif maupun negatif. 

Dampak postifi dari demam korea ini adalah generasi muda dapat terinspirasi dengan adanya budaya korea untuk lebih baik lagi dari sekarang. Munculnya boyband atau girlband di Indonesia juga terinspirasi dari masuknya budaya korea tersebut. Sehingga muncul kembali boyband Indonesia yang sempat lenyap di kancah musik di Indonesia. Dan menjadikan demam korea ini menjadi suatu bisnis yang dimanfaatkan oleh beberapa kalangan. Contohnya media masa dan bahkan ada website yang memanfaatkan demam korea ini. 

Di sisi lain dampak negatif nya pun juga ada. Salah satunya adalah masyarakat Indonesia cenderung lebih menyukai produk korea. Seperti lagu korea, musik korea, boyband/girlband korea. Dan berkurangnya rasa cinta dan kebanggaan terhadap budaya Indonesia sendiri. Mereka terlalu mendewa-dewakan produk korea tersebut dan menganggap bahwa produk Indonesia tidak ada apa-apanya. Masyarakat menyita waktu mereka untuk menonton drama korea yang dapat mereka tonton di televisi atau DVD. 

Ada baiknya bagi masyarakat Indonesia untuk dapat sadar bahwa hal yang mengganjal ketika budaya negara lain lebih dicintai daripada budaya Indonesia dan tidak ada rasa bangga yang nyata dari hati masyarakat Indonesia sendiri 

Jangan tenggelamkan budaya negara kita sendiri karena munculnya budaya luar yang mungkin lebih bagus namun tidak baik untuk negara kita sendiri. Mari kita belajar untuk mencintai produk negara kita sendiri. Belajar menghargai hasil karya generasi Indonesia dan menomor duakan budaya luar.

31 Fakta Tentang Artis dan Selebritis Korea I KPOP

Fakta Tentang Artis dan Selebritis Korea

1. Terdapat 3 manajamen / agensi besar di Korea, JYP Entertainment, YG Entertainment, dan SM Entertainment.

2. Di Korea menjadi artis bukanlah hal yang mudah. Ada 2 hal paling utama yang menentukan layak atau tidaknya seseorang menjadi artis, SKILL dan PENAMPILAN. Tapi tentu skill tetap nomor 1 karena bagi mereka penampilan bisa diubah sewaktu-waktu.

3. Para 'calon artis' biasanya dilatih (di training) nyanyi, dance, vocal, akting, juga kekompakan sesama member dan dilatihnya itu bukan sebulan dua bulan tapi bertahun-tahun,
 bahkan ada yg sampai 5 tahun lebih- sebelum akhirnya didebutkan menjadi penyanyi. Tentu saja sebelum menjadi trainee (calon artis) mereka harus melewati 3 tahap audisi.

4. Umur 'calon artis' yg dicari biasanya antara 12-17 tahun dengan waktu trainee yang panjang, tapi sesuai sih dengan hasilnya.

5. Untuk para trainer semua kebutuhan ditanggung manajemen, tapi bila trainer tersebut sudah debut (diorbitkan menjadi artis) biasanya sistem pembagian hasilnya kurang fair, lebih banyak ke pihak manajemen, hitungannya bayar biaya selama si artis di trainee.

6. Penyanyi korea yg masih muda-muda (kayak kpop grup gitu) disebut IDOL disana

7. Idol korea DILARANG pacaran oleh manajemen mereka karena akan sangat membahayakan karir mereka. Kalau usia mereka sudah lebih dari 30 tahun, baru di perbolehkan pacaran, itupun untuk manajemen tertentu.

8. Grup-grup yang baru debut disebut rookie group dan biasanya ga terlalu di gubris orang Korea sana

9. Rookie grup biasa debut di acara music populer di korea, MNet Countdown, Inkigayo, Music Bank, dan Music Core

10. Kalau suatu grup/artis bisa menang 3 award dari acara music yang populer tersebut, mereka disebut Triple Crown

11. Artis wajib mengikuti schedule yang sudah dibuat manajemen selama 24 jam per 7 hari. Karena itu mereka harus tinggal di dorm / asrama khusus.

12. Katanya nih wajah-wajah melayu susah kalo mau debut di korea soalnya orang Korea kurang suka muka melayu.

13. Menjadi penyanyi adalah harapan hampir 80% orang tua di Korea, karena kesuksesannya pasti luar biasa.

14. Korean fans itu loyal banget. Mereka rela menghabiskan uang untuk beli CD, poster, dan barang2 lainnya yg berhubungan dengan idol mereka

15. CD/Calendar/dan merchandise KPOP lainnya adalah barang yg paling laris di Korea. Produk-produk seperti kosmetik, baju, dll adalah nomer kesekian buat mereka.

16. Kebanyakan Korean fans cuma punya 1 fandom / fanbase / fansclub, tidak lebih. Paling banyak 2-3, mereka konsisten. Kalau dari awal suka dengan satu grup, sampai kapanpun gak bakal ganti, tapi tetap ada pengecualian. Misal fandom awal mereka ELF (fans Super Junior), sampai kapanpun mereka ELF.. Kalau suka Shinee juga misalnya, mereka tidak akan menyebut diri mereka Shawol. Paling kalo sekedar suka mereka cuma nyebut diri mereka Shinee's fans atau SNSD's fans bukan fandom! fandom mereka cuma 1

17. karena ke konsistenan mereka itu, walopun ada artis dihadapan mereka, mereka tidak akan peduli kalau itu bukan bias / artis idola mereka. Begitu juga dengan K-Drama, mereka katanya cuma mau nonton kalau yang main itu salah satu dari kpop grup favorit mereka. Jadi jangan heran kalau ketemu orang korea trus ditanya "kenal sama artis ini gak?" trus dia jawab ga kenal padahal artis terkenal.

18. Penjualan album KPOP juga pasti melonjak kalau lagi comeback. Biasanya 1 orang fans bisa beli lebih dari 5 CD KPOP yg sama. Alasannya? karena penjualan album kpop itu yg menentukan peringkat kpop idol favorit mereka di chart seperti dosirak, soribada, dll. Menurut Korean Fans bukan fans beneran kalo gak bela-belain beli album idol favorite mereka karena masuk korean chart penting banget!!

19. Dikorea, ga cuma anak muda yang suka k-pop, kalo lagi fanmeeting jangan kaget tiba2 lihat ahjumma / ibu-ibu ikutan ngantri.

20. Org korea sangat cinta dengan budaya mereka, dan artis2nya dalam kesempatan yg pas diwajibkan mempromosikan apa saja tentang Korea, mulai dari makanan, tempat wisata, dll. Jadi jangan heran kalau udah liat orang korea menyantap makanannya pasti kita jadi ikut laper!

21. Kalau di SM Entertainment audisi menuntut Skill dan Fisik. Sedangkan di JYP Entertainment selain 2 hal tersebut, nilai rapot juga ikut menentukan. Waktu mau audisi di JYP mereka wajib menunjukan rapot mereka, dan harus ranking. Misalnya udah lolos audisi di JYP, tapi beberapa waktu kemudian nilai rapotnya turun drastis, maka akan dapat peringatan, setelah dapat peringatan dan nilai rapot tetap rendah, maka siap-siap dikeluarkan dari JYP.

22. Dikorea ada berbagai macam acara tv yang kreatif, nah disitu para artis-artis sana diminta menunjukkan kebolehannya. Kalo misal artis tersebut bikin rating acara tv naik, maka jangan kaget kalau diacara-acara lain artis tsb bakal sering muncul. (contoh acara tv korea: We Got Married, Strong Heart, Running Man, Invisible Youth, Star Golden Bell, dll)

23. Persaingan para idol di korea itu kuat banget, karena itu mereka sering oplas sana-sini biar tidak kalah saingan. Tidak jarang ada artis yg bunuh diri karena tidak mampu bersaing dengan artis-artis lainnya.

24. SM, JYP, dan YG termasuk perusahaan yang berpengaruh di Korea, karena artis dibawah manajemen mereka biasanya selalu sukses, dan lonjakan saham mereka juga sedikit banyaknya mempengaruhi perekonomian korea.

25. Ada beberapa manajemen yg mewajibkan artisnya tinggal di dorm karena padatnya jadwal mereka, kalau asli dari luar daerah, mereka harus mau pindah ke seoul

26. Korean fans suka memberi hadiah bintang untuk artisnya karena menurut mereka bintang itu abadi dan akan selalu diingat.

27. Korean fans tidak peduli idolnya oplas atau tidak, menurutnya yang penting bagaimana idolnya sekarang bukan dulunya!

28. YG Entertainment tidak peduli penampilan seseorang, yang terpenting skillnya bukan sekedar bagus namun harus luar Biasa dan orang tersebut pekerja keras. (Contoh : CL dan Minzy)

29. Perbandingan artis yg debut dan artis yang gagal disaat bersamaan adalah 1:10. Maksudnya jika hari ini ada 1 artis yg debut, berarti disaat yang sama ada 10 artis yang gagal atau dikeluarkan dari manajemennya.

30. Korean fans tidak ragu untuk mendonasikan uang mereka dalam jumlah besar buat fandom mereka, makanya fandom sana kaya2.

31. Fans korea adalah fans yang sangat posesif. Mereka paling tidak suka liat artis idola mereka deket / bahkan pacaran sama artis lain. Jika hal itu terjadi maka popularitas si artis dan pacarnya (yang juga artis) akan turun drastis. Selain itu mereka tidak akan tinggal diam, korean fans biasanya akan menyerang artis mana saja yang berani deketin artis idola mereka, tidak jarang mereka juga main fisik. Karena itu untuk para artis korea pacaran itu DILARANG!

20 presenter TV tercantik se-indonesia versi blog e dhiki 2012


Inilah 10 Presenter TV Paling Cantik di Indonesia.
1. Garace Natalia louise
 
Grace Natalie Louisa (lahir di Jakarta, 4 Juli 1982; umur 27 tahun) adalah seorang pembawa acara berita dan jurnalis. Ia pernah bekerja di SCTV, ANTV, dan sekarang di tvOne. Ia adalah penyiar tetap Kabar Pasar, selain itu juga sering tampil di Kabar Petang, Apa Kabar Indonesia, Kabar Terkini, dan sejumlah program lainnya.
 

2.
 Tina Talisa
 
Tina Talisa (lahir di bandung, 24 desember 1979) adalah seorang pembaca berita di stasiun tvOne Indonesia. Sebelum menjadi pembaca berita dia pernah berprofesi sebagai dokter gigi lulusan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Padjajaran Bandung tahun 2001 dan juga pernah menjadi finalis putri indonesia tahun 2003.
 

3.
 Isyana bagoes oka
 
Pembaca berita Seputar Indonesia (RCTI) lulusan Universitas Indonesia Jurusan Hubungan Internasional ini, emang pembaca berita yang selalu membuat saya membelalakkan mata dan membuka telinga lebar-lebar. Suara merdunya seolah-olah merasuk kedalam unconcious mind saya hingga berita yang di bawa melekat erat kedalam otak ini.Hmmmm sebuah daya hypnotis yang luar biasa. Palagi ketika liat dia wawancarain Hillari Clinton di acara Dahsyat hmmm… pokoknya informativ abis deh.

Bergabung dengan RCTI pada tahun 2007, wanita cantik kelahiran Jakarta 13 September 1980 ini sebelumnya adalah pemenang wajah Femina tahun 2000. Memulai karir sebagai reporter di Trans TV (2003) dan kemudian pindah ke TV7 sebagai reporter dan News Presenter. Jago banget bahasa Inggris dan Perancis membuat wanita ini sering mendapatkan keprcayaan untuk mewancarai orang-orang penting seperti Josh W. Bush.
 

4.
 Tengku fiola
 
Tengku Fiola adalah seorang pembawa acara berita ANTV. Ia adalah lulusan dari Universitas Indonesia Columbia University NYC
 

5.
 Eva Julianti
 
Eva Julianti adalah seorang presenter berita di Metro TV, membawakan beberapa acara seperti Bisnis Hari Ini, Metro Realitas dan World News. Eva bergabung pada Bulan April Tahun 2007. Sebelumnya, Eva adalah pembawa acara dan asisten produser di SCTV.

Eva mengawali karirnya sebagai Reporter di SCTV, menyajikan berita, bisnis, kriminal dan politik. Eva mendapatkan gelar sarjana muda di bidang Ekonomi di Universitas Indonesia.

Eva dilahirkan di Surabaya dan dibesarkan di Jakarta. Pernah tinggal di luar negeri pada saat pertukaran pelajar di Melbourne Australia. Eva fasih berbicara dalam Bahasa Indonesia dan Inggris.
 


6.
 Dewi Budiarti tirtamanggala
 
Dewi Budianti Tirtamanggala (lahir 29 September 1985) adalah seorang presenter Presenter TV One Kabar Pagi, dan merupakan lulusan dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta Jurusan Komunikasi Tahun 2007
 

7.
 Amie ardhini
 
Amie Ardhini adalah seorang newspresenter dari TVRI, yang biasa muncul di program Warta Nusantara. Memulai karier di bidang Jurnalistik TV di MetroTV, gadis ini akhirnya tertambat di TVRI, mengikuti salah satu inspirator dan tokoh idolanya, yaitu Tengku Malinda.

Amie Ardhini lahir pada tanggal 29 November 1984 di Makassar, dan menghabiskan sebagian besar masa sekolah (SD-SMA) di Kendari, Sulawesi Tenggara. Semasa sekolah, Amie aktif di kegiatan OSIS, Olahraga, dan Sanggar Seni. Pada tahun 2002, selesai SMA, Amie mengikuti program PBUD dan masuk ke Universitas Gajah Mada Yogyakarta di Fakultas Teknik jurusan Teknik Nuklir. Amie kuliah selama 4 tahun, dan selama itu juga bekerja part-timer di berbagai event organizer di Yogyakarta. Selepas kuliah, yaitu pada tahun 2006, Amie pun menikah dan memutuskan untuk menetap di Jakarta. Ketika Amie memulai merintis karier di Jakarta, ia melamar sebagai seorang Reporter di salah satu stasiun TV swasta, yaitu MetroTV.

Namun setelah lolos mengikuti berbagai test yang diberikan, Amie harus menelan kekecewaan karena gagal diterima akibat sudah menikah. Walaupun begitu, atas referensi dari beberapa orang, Amie pun akhirnya diterima sebagai freelance reporter di Divisi Media Support MetroTV. Dengan latar belakang pendidikan Amie yang bukan dari jurusan Komunikasi atau Jurnalistik, tentu saja ia mengalami banyak kesulitan ketika awal-awal menjalankan pekerjaannya itu. Tak jarang juga ia mengalami kesalahan yang sebenarnya tak perlu dilakukan. Namun dengan dukungan dari produser, manajer, dan juga rekan-rekannya, Amie akhirnya bisa banyak belajar dan akhirnya membuktikan kemampuannya.
 


8.
 Frida Lidwina
 
Frida Lidwina Tanadinata (lahir di Jakarta, 23 Juni 1974; umur 35 tahun) adalah presenter berita Metro TV. Ia biasa tampil dalam program berita Indonesia Now, News Flash, Metro Malam, Metro World News dan beberapa program lainnya.

Frida adalah bungsu dari tiga bersaudara dari pasangan Egi Kusnadi dan Nellyanti Wijaya. Ia memiliki tinggi 174 cm dan berat 52 kg. Sejak duduk di bangku SD, Frida sudah menunjukkan ketertarikannya di bidang jurnalistik sehingga kelak ia mengambil kuliah di bidang tersebut di University of California, Berkeley setelah menyelesaikan pendidikan menengahnya di BPK Penabur. Selain itu ia juga berhasil meraih gelar master dalam bidang finance di University of Western Australia, Perth.

Sekembalinya ke Indonesia ia sempat bekerja di sebuah perusahaan investasi properti dan mengawali karirnya di bidang jurnalisme sebagai reporter di Trans TV. Tahun 2004, ia bergabung dengan Metro TV. Dalam tahun pertamanya di stasiun TV itu, ia sering turun ke lapangan untuk meliput berbagai peristiwa di tanah air. Tak lama kemudian ia dipercaya untuk memandu acara Sports Corner (SC) atas rekomendasi dari Boy Noya, rekannya sesama presenter di Metro TV. Ia juga terkadang membawa berita dalam Bahasa Inggris dalam program berita tiga bahasa karena kefasihannya dalam bahasa tersebut. Sejak awal 2008, ia menjadi pemandu tetap program Indonesia Now bersama Dalton Tanonaka.
 

9.
 Shara Aryo
 
Shara Aryo adalah salah satu presenter pada stasiun Trans TV. Berdasar beberapa informasi pada thread penyiar berita kesayangan Webgaul, nama asli Shara adalah Virrisya Debora. Jika dilihat sepintas Shara memiliki postur layaknya seorang model. Kebetulan memang sewaktu masih remaja, Shara pernah menjadi finalis Gadis Sampul, tepatnya pada tahun 1992. Teman seangkatan Shara di Gadsam tahun 1992 yang terkenal antara lain Lulu Tobing dan Cindy Fatika Sari.

10.fenny anastasia

 
fenny anastasia adalah newspresenter dan reporter dari station tvone yang biasa muncul dalam kabar9, kabar siang, dan kabar15. Fenny juga membawakan acara telusur serta dalam beberapa kesempatan, menggantikan nane nindya dan grace natalie membawakan program kabar pasar.

Fenny anastasia lahir di solo, 7 januari 1984. Pada usia 7 tahun, fenny pun pindah ke muntilan, kota kecil antar magelang dan yogyakarta, dan di sana ia menghabiskan masa sekolah hingga sma.

Ketertarikan fenny dalam bidang broadcast sudah dirasakan semenjak masih di bangku sekolah. Saat sma, fenny pernah menonton acara berita terutama berita kriminal dan membayangkan menjadi pembaca beritanya. Fenny memulai bidang ini dari radio dengan menjadi penyiar radio di radio unisi yogyakarta ketika fenny berkuliah pada semester iii (2003) di universitas sanata dharma yogyakarta. Sangat bertolak belakang dengan basic kuliah fenny yang mengambil jurusan sastra sejarah.

Setelah setahun di radio, pada tahun 2004, fenny mulai mencoba menambah pengalaman dengan menjadi pembaca berita di jogjatv (saat itu masih baru berdiri), dan terkadang menjadi reporter freelance untuk salah satu acara program pemerintah di tvri yogya. Banyak sekali pengalaman yang didapatkan oleh fenny dengan menjadi penyiar radio sekaligus newspresenter tv saat itu, meskipun agak repot untuk membagi dengan jadwal kuliah.

Ketertarikan fenny terhadap dunia jurnalistik tv pun semakin bertambah dan sembari masih terus berkuliah, pada tahun 2007, saat masih menyelesaikan bab akhir skripsi, fenny pun menjajal kemampuan untuk melamar ke lativi yang sedang membuka lowongan. Setelah melalui berbagai tahap test, fenny pun mendapatkan kesempatan untuk bekerja sebagai reporter-newspresenter di lativi yang tak lama berselang berubah menjadi tvone, dan menjalaninya sampai sekarang.

Patah Hati Bisa Bunuh Orang


Patah Hati Bisa Bunuh Orang? - Orang yang tak dapat menyalurkan kesedihannya saat patah hati ternyata bisa berakibat fatal. Para peneliti dari University of Birmingham mengungkapkan bahwa mereka menemukan bukti biologis yang menunjukkan bahwa kehilangan seseorang yang dicintai bisa menurunkan kekebalan fisik, sehingga meningkatkan risiko mengalami infeksi yang mengancam nyawa. Sebab tekanan emosional yang dialami akan menyebabkan menurunnya efisiensi sel-sel darah putih dalam melawan infeksi seperti pneumonia. 


Dengan beberapa cara, penelitian yang didanai oleh The Dunhill Medical Trust ini juga menjelaskan mengapa pasangan yang memiliki pernikahan yang bahagia bisa saja meninggal dalam jangka waktu yang relatif singkat. "Ada banyak anekdot tentang pasangan yang sudah menikah selama 40 tahun, dan ketika salah satu dari mereka meninggal, yang lain akan menyusul beberapa hari kemudian," ujar Profesor Janet Lord, yang memimpin penelitian ini.

Ia menduga ada dasar biologis mengenai kecenderungan tersebut. Namun yang jelas, kematian yang terjadi bukan disebabkan karena patah hati itu sendiri, melainkan karena merusak sistem kekebalan. Tim dari University of Birmingham juga mendapati bahwa orang yang patah hati kemungkinan besar akan mengalami depresi dan gejala-gejala kegelisahan.

Bagi Lord, yang paling penting hasil penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Brain Behaviour and Immunity ini menunjukkan bahwa kehilangan seseorang memiliki pengaruh fisiologis pada tubuh. Orang yang sedang merasa kehilangan harus didukung oleh teman-teman, keluarga, dan dokter, dan bukan hanya diminta untuk menahan kesedihan saja